My Facebook Animated Spinning Kunai - Naruto

Cari Sesuatu

Senin, 11 Juni 2012

Cara Menampilkan Background Bing di Halaman Google





Teman-teman sudah tahu khan kalau gambar Background Bing selalu berganti setiap hari? Dengan background-background yang mayoritas bertemakan pemandangan indah ini, Bing mengharapkan kita terus merasa fresh ketika mencari informasi dari mesin pencari buatan Microsoft tersebut.





















Sebelumnya saya sudah pernah memberikan tips bagaimana agar background komputer kita berganti-ganti secara otomatis menyesuaikan dengan background Bing. Kini saya akan memberikan tips untuk menampilkan background Bing di search engine paling populer : Google!
Sayangnya cara ini hanya berlaku untuk pengguna Google Chrome saja. Hal ini karena di cara ini kita akan menggunakan salah satu ekstensi Google Chrome yaitu Bing Wallpaper for Google Homepage.
Untuk bisa menampilkan background Bing di halaman Google, cukup gunakan browser Google Chrome dan install ekstensi Bing Wallpaper for Google Homepage ini
Sayangnya background yang ditampilkan akan memenuhi seluruh area layar, sehingga background Bing yang berukuran 960 x 500 pixel ini terkadang akan sedikit terpecah pixelnya.
Tapi hasilnya tidak mengecewakan lho..ini buktinya
Homepage Bing
Cara Menampilkan Background Bing di Google Search
Homepage Google dengan Background Bing
Cara Menampilkan Background Bing di Google Search
Menarik khan? Hal ini bisa membuat kita tidak bosan dengan tampilan Google yang dari dulu sampai sekarang tetap saja..putih polos!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar